Sabtu, 26 Desember 2009

Jam DOA SYAFAAT Khusus Untuk Jemaat GPIB "OeL"


"Pertama-tama aku menasihatkan: Naikkanlah permohonan, doa syafaat dan ucapan syukur untuk semua orang" 1 Timotius 2:1

Kehidupan rohani orang Kristen tidak bisa terpisahkan dari kegiatan BERDOA, yang merupakan nafas dan komunikasi langsung tanpa batas kepada Allah Bapa.

Jam doa Syafaat bersama dapat dilakukan ditempat dimana Jemaat berada dengan menggunakan waktu sebagai berikut:

*Setiap pagi, antara pukul 05:00-05:30
*Setiap malam, antara pukul 22:00-22:30

Berikut adalah pokok-pokok doanya:
1.Tugas pelayanan pendeta, presbiter, pengurus & anggota BPK/Komisi di
GPIB Jemaat Ora et Labora.
2.Pengadaan tanah,gedung ibadah, kantor & pastori.
3.Persekutuan, Pelayanan & Kesaksian GPIB Ora et Labora.
4.Warga jemaat sebagai orang tua atau single parent.
5.Warga jemaat yang sedang sakit.
6.Warga jemaat yang belum rindu untuk melayani Tuhan.
7.Warga jemaat yang berulang tahun/berhari jadi perkawinan.
8.Warga jemaat yang masih menyelesaikan pendidikan.
9.Warga jemaat sebagai pekerja & yang masih mencari pekerjaan.
10.Warga jemaat yang berencana untuk menikah tahun depan.
11.Anggota Paduan Suara & pemusik gereja (khusus di OeL).
12.Para janda, duda & yatim piatu (khususnya dalam jemaat.)
13.Masyarakat yang tinggal di sekitar sekolah OeL, sekretariat & pastori.
14.BP dan jemaat-jemaat di Mupel GPIB Banten.
15.Majelis Sinode GPIB dan jemaat-jemaat di wilayah pelayanan GPIB.
16.Pemulihan perekonomian/keamanan Bangsa dan Negara.
17.Pelayanan & pemberitaan Firman Allah di seluruh dunia.
18.Pemeliharaan Tuhan atas keamanan/kesejahteraan umat-Nya di
seluruh dunia.

Tuhan Yesus Kristus memberkati !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar